Cianjur, - Dalam rangka memperingati Hari Baden Powell, pangkalan MTs Assa'idiyah Kwarran Cipanas sukses menggelar Festival Latihan Gabungan (Latgab) Ke-IV Se-Wilayah IV Kwarcab Cianjur. Acara ini menjadi ajang kompetisi dan penguatan keterampilan kepramukaan bagi Pramuka Penggalang tingkat SD/MI yang berasal dari berbagai kwarran di wilayah IV, yaitu Kwarran Cipanas, Kwarran Pacet, Kwarran Cugenang, dan Kwarran Sukaresmi.
Festival Latgab ini menghadirkan berbagai perlombaan kepramukaan, seperti lomba semaphore, pionering, dan sejumlah kegiatan lainnya yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan kepramukaan. Selain menjadi ajang kompetisi, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk mempererat tali persaudaraan antar Pramuka Penggalang di wilayah IV Kwarcab Cianjur.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Ketua Kwarran Cipanas, Kak Ade Supriadi, S.Pd., M.Pd - ALG, serta Ketua Kwarran Pacet, Kak Nining Suningsih, S.Pd. Kehadiran para tokoh Pramuka ini menambah semangat dan antusiasme peserta dalam mengikuti setiap rangkaian perlombaan. Turut hadir pula Kak ancuwil (Andalan Cabang Urusan Wilayah) IV Kwarcab Cianjur Kak Aep Saepudin Darwanto, S.Pd - MT sekaligus pembina pangkalan Mts Assaidiyah
bukan sekadar ajang perlombaan, tetapi juga menjadi wadah untuk meningkatkan kemampuan serta karakter kepemimpinan bagi adik-adik Pramuka Penggalang. Semoga kegiatan ini terus berlanjut dan semakin berkembang di tahun-tahun mendatang," ujar Kak Ade Supriadi dalam sambutannya.
Dengan suksesnya penyelenggaraan Festival Latgab Ke-IV ini, diharapkan kegiatan serupa dapat terus berlanjut untuk semakin mengembangkan keterampilan kepramukaan serta semangat persaudaraan di antara para Pramuka Penggalang. Kegiatan ini juga menjadi bukti nyata bahwa pendidikan kepramukaan di wilayah IV Kwarcab Cianjur terus berkembang dan berperan aktif dalam membentuk karakter generasi muda yang tangguh dan berjiwa kepemimpinan
0 Comments